MALANG,KORANRAKYAT.COM–Kecelakaan tragis terjadi di KM 77+200 A Tol Pandaan-Malang dari arah Surabaya ke Malang, Senin (23/12) pukul 15.40 WIB. Melibatkan bus pariwisata Tirto Agung dan truk pembawa pakan ternak.Empat orang dinyatakan tewas dalam insiden nahas ini. Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana mengungkapkan, satu di antara korban merupakan sopir bus. Sementara tiga korban tewas lain adalah kernet dan penumpan Bus pariwisata Tirto Agung bernopol S 7607 UW membawa rombongan pelajar SMP Islam Terpadu Darul Quran Mulia, Bogor, Jawa Barat. Mereka hendak menuju Kampung Inggris Pare di Kabupaten Kediri
Dikatakan AKBP Putu, insiden itu bermula saat truk bernopol S 9126 UU, tidak kuat menanjak di kontur jalan yang menikung. Sopir bus lalu berhenti dan menepikan kendaraan ke bahu jal”Truk itu diberhentikan oleh sopir dan diganjal di bagian belakangnya. Namun, pengganjal tidak bekerja sempurna sehingga truk mundur dan tidak terkendali,” ujar AKBP Putu, Senin (23/12).Pada saat bersamaan, dari arah belakang ada bus pariwisata Tirto Agung yang melaju cukup kencang. Tabrakan antara dua kendaraan itu pun tak terhindarkan. Badan truk bagian belakang kiri pun mengalami kerusakan parah.”Kerusakan parah bus di depan bagian kanan. Ini bisa menggambarkan peristiwa tabrakannya, sesuai dengan posisi terakhir kedua kendaraan, bus melintang ke kiri, hingga menghantam guardrail Tol Surabaya-Malang,” imbuh Putu Kholis Aryana.Hingga kini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan mendalam terkait penyebab pasti kecelakaan. Termasuk kemungkinan adanya kegagalan sistem rem truk. Mengingat kontur jalan menanjak dan menikung.”Kami mendalami apakah hand rem tidak bekerja sesuai standar atau ada indikasi rem blong. Simulasi di lokasi kejadian terus dilakukan untuk memastikan fakta,” tukas Kapolres Malang Putu Kholis Aryana.(nyo)