Print this page
Tuesday, 22 November 2022 09:04

Rudal Rusia Nyasar ke Polandia, NATO Langsung Rapat Darurat di Bali, Menlu Rusia Pilih Cabut dari KTT G20

Written by 
Rate this item
(0 votes)

BALI,KORANRAKYAT.COM,- Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 diwarnai ketegangan, itu setelah kabar rudal buatan Rusia dilaporkan menghantam Polandia, Selasa. Dua warga tewas dalam kejadian.Aliansi Militer Barat NATO yang berkumpul di sela konferensi tingkat tinggi atau KTT G20 Bali langsung melakukan rapat darurat, Rabu (16/11/2022).

            Mereka yang hadir dalam rapat itu antara lain Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen, Perdana Menteri Italia Giorgia Meloni, Kanselir Jerman Olaf Scholz, Presiden Prancis Emmanuel Macron, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, Presiden AS Joe Biden, Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak.Selanjutnya Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez, Perdana Menteri Belanda Mark Rutte, Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida, Menteri Luar Negeri AS Anthony Blinken dan Presiden Dewan Eropa Charles Michel,

            Kritikus, Faizal Assegaf menyebut laporan rudal Rusia yang masuk ke wilayah Polandia itu langsung membuat suasana KTT G20 tegang.

"Serangan masif rudal Rusia ke Ukraina & nyasar ke Polandia picu ketegangan di KTT G20. Serangan tersebut mendadak membangunkan para pemimpin negara-negara NATO semalam & pagi ini menggelar emergency meeting dari G7," kata Faizal dikutip dari Twitternya, Rabu (16/11/2022).Sementara itu, Menteri Luar Negeri (Menlu) Rusia Sergey Lavrov langsung memutuskan untuk kembali lebih awal ke negaranya dari KTT G20 Bali pada Rabu (16/11/2022).

            Hal ini terjadi berbarengan dengan laporan media barat soal rudal Rusia yang jatuh dan meledak di salah satu negara anggota aliansi NATO, Polandia.Laporan dimuat kantor berita Rusia, RIA Novosti. Posisi Lavrov sebagai kepala delegasi Rusia dalam KTT G20 akan digantikan oleh Menteri Keuangan Anton Siluanov."Di waktu bersamaan, Menlu Rusia mendadak cabut dari G20," ungkap Faizal. (as/eas)

Read 3608 times Last modified on Tuesday, 22 November 2022 09:13
Redaksi

Latest from Redaksi

Login to post comments