Print this page
Wednesday, 07 February 2018 10:52

Hilangnya bocah asal Argentina Jadi Atensi Mabes Polri

Written by 
Rate this item
(0 votes)

 

 

JAKARTA(KORANRAKYAT.COM) – Hilangnya bocah asal Argentina, Alum Langone Avalos, mendapat atensi dari pihak Kepolisian. Kendati belum ada laporan dari ibu korban,Elizabeth Avalos, institusi tersebut tetap akan mencarinya."Tetap dicari. Apalagi urusan anak itu, (kami) betul-betul konsen. Kabag Penum Divisi Humas Mabes Polri, Kombes Pol Martinus Sitompul ditemui di Mabes Polri,Selasa(6/20) 2018 mengatakan hilangnya anak umur 7 tahun keluarganya  melaporkan  pidana ke Kepolisian Argentina , kemudian pihak Argentina  melaporkan nya ke Interpol untuk diterbitkan Red Notices. Sudah muncul red Notice dan sudah diterima oleh Polri melalui hubungan International.Polisi  melakukan upaya mengamankan yang bersangkutan 20 hari kedepan.

Kita tentu bekerjasama dengan Imigrasi pada umumnya diimigrasi itu memiliki aturan Internasional memiliki hubungan  dan terkoneksi bila mana ada red notice yang kemdian bagi warga Negara yang masuk ke dalam red notice itu bila masuk ke Indonesia yang kemudian paspor dicek kemudian menimbulkan bunyi yang bersangkutan memiliki catatan diKepolisian Interpol yang kemduian menginformasikan kepada kepoliisian  mengamankan,” ujarnya

 

         Selanjutnya, Martinus menegaskan.  Kita akan serahkan kepada Negara yang minta red notice ini. Kalau dari Argentina maka kita akan memberitahukan kepada Argentina.  “Jadi mekanismenya red notice kita terima kita sebarkan ke polisian daerah di Polres-polres dan kemudian berkoordinasi dengan Interpol memdapatkan Informasi kalau masuk ke Indonesia Inigrasi yang duluan mendapatkan informasi tersebut kemudian ke  Polisian mengamankan yang bersangkutan selam 20 hari kedepan,: tegasnya.

Sekadar informasi, hampir delapan bulan Elizabeth Avalos mencari putrinya, Alum Langone Avalos. Warga negara Argentina itu terpisah dari putrinya yang baru berumur 7 tahun tersebut sejak 5 Juni 2017.Elizabeth, 27, mendapatkan informasi yang bisa dipercaya bahwa putri kesayangannya itu kini berada di Indonesia.

 

Lebih dari 20 hari dia berada di Malaysia untuk mencari putri semata wayangnya itu. Dia menceritakan bahwa putrinya dibawa mantan suaminya, Jorge Langone, 41, yang juga berkebangsaan Argentina.Elizabeth dan Jorge sudah bercerai. Sementara hak asuh anak diberikan oleh pengadilan kepada Elizabeth. Diketahui, Jorge membawa Alum bersama seorang perempuan yang bernama Candela Soledad Gutierrez, 35. Dikutip dari online news Malaysia, The Star Online, dari Argentina Alum dibawa ke Bolivia. Pada akhir Oktober lalu, Elizabeth mendapat informasi melalui akun Instagram Jorge bahwa mereka sedang berada di Malaysia.Dia pun langsung menghubungi Kedubes Argentina dan meminta bantuan pihak imigrasi setempat. Ternyata, mereka masuk dengan cara ilegal.Pada akhir Desember, Alum diketahui berada di Kuala Pilah, Negeri Sembilan, Malaysia. Tapi, mereka sedang menuju Kulai, Johor. Di Kuala Pilah, Alum sempat bersekolah selama sepuluh hari di taman kanak-kanak.Sementara itu, Kedubes Argentina untuk Indonesia melalui siaran resminya menyebutkan bahwa Alum diyakini telah me­masuki wilayah Indonesia melalui Batam dan saat ini berada di Jakarta.Kedubes juga membenarkan jika hak asuh penuh atas Alum diberikan oleh pengadilan kepada Elizabeth.(vk)

Read 829 times
Redaksi

Latest from Redaksi

Login to post comments